Wednesday, December 21, 2016

Materi Agama : "Taat Aturan, Berkompetisi Dalam Kebaikan dan Etos Kerja"

Taat
1. Pengertian 
Taat adalah upaya untuk selalu mengikuti petunjuk Allah dengan cara melaksanakan perintah dan   menjauhi segala larangan-Nya.
2. Dalil
    Surat An-Nisa ayat 59
 
    Kandungan ayat tersebut adalah 
    a. Mematuhi perintah Allah SWT dan Rasul-Nya, serta meninggalkan larangannnya.
    b. Mematuhi pemimpin, tetapi apabila terjadi perselisihan maka dikembalikan pada Al-Quran dan  Hadist.
    c. Mematuhi Pemimpin, tetapi apabila bertentangan dengan Al-Quran dan Hadist maka tidak usah menaatinya
3. Penerapan Dalam Kehidupan Sehari-Hari   
     a. Mematuhi perintah Allah SWT, Rasul-Nya, dan Ulul Amri.
     b. Menaati peraturan yang dibuat oleh Ulul Amri selagi tidak melanggar hukum Allah SWT.
     c. Membaca, mempelajari, dan mengamalkan Al-Quran.
     d. Tidak mencari pembenaran apabila kita melanggar aturan.
Berlomba-Lomba Dalam Kebaikan
1. Pengertian
Berlomba-lomba dalam kebaikan adalah sekuat tenaga untuk melakukan sesuatu yang diridhai oleh Allah Swt.
2. Dalil
    Surat Al-Baqarah ayat 148
 
    Kandungan ayat tersebut adalah  
    a. Setiap agama mempunyai cara tersendiri untuk beribadah/taat kepada Allah Swt.
   b. Dengan adanya perbedaan tersebut, maka berlomba-lombalah dalam hal kebaikan bukan keburukan.
    c. Karena setiap perbuatan kita akan dipertanggung jawabkan diakhirat nanti.
    Hadist Bukhori dan Muslim  
Dari Abu Hurairah, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Allah Ta’ala berfirman: Jika hamba-Ku bertekad melakukan kejelekan, janganlah dicatat hingga ia melakukannya. Jika ia melakukan kejelekan tersebut, maka catatlah satu kejelekan yang semisal. Jika ia meninggalkan kejelekan tersebut karena-Ku, maka catatlah satu kebaikan untuknya. Jika ia bertekad melakukan satu kebaikan, maka catatlah untuknya satu kebaikan. Jika ia melakukan kebaikan tersebut, maka catatlah baginya sepuluh kebaikan yang semisal hingga 700 kali lipat” (HR. Bukhari no. 7062 dan Muslim no. 129)

    Kandungan Hadist
   a. Hadist diatas merupakan sanggahan bagi Jabariyah yang menyatakan bahwa manusia itu dipaksa oleh Allah dalam berbuat. Dalam hadist ini jelas dinyatakan bahwa manusia itu punya kehendak dan amalan dari dirinya sendiri.
    b.  Balasan amalan hamba dihitung dengan bilangan.
    c.  Allah Swt. mewakilkan pada malaikat untuk mencatat kebaikan dan kejelekan


3. Penerapan Dalam Kehidupan Sehari-Hari  
    a. Giat beribadah dan belajar karena Allah SWT.
    b. Tidak terbawa arus kenakalan remaja maupun kejahatan lainnya.
    c. Berhati-hati dalam bertindak, karena setiap tindakan akan ada balasannya di akhirat nanti.
    d. Tidak membantu teman dalam mencontek.
    e. Berbuat baik kepada orang lain
  
Etos Kerja
1. Pengertian
Etos kerja adalah semangat kerja yang menjadi ciri khas dan keyakinan seseorang atau kelompok untuk memberikan sesuatu yang bermakna.
2. Dalil
    Surat al-mujadilah ayat 11


Artinya: “Hai orang-orang beriman apabila kamu dikatakan kepadamu: "Berlapang-lapanglah dalam majlis", Maka lapangkanlah niscaya Allah akan memberi kelapangan untukmu. dan apabila dikatakan: "Berdirilah kamu", Maka berdirilah, niscaya Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat. dan Allah Maha mengetahui apa yang kamu kerjakan”.(Surat al-mujadilah ayat 11)
  
    Kandungan ayat tersebut adalah 
a. Perintah untuk memberikan kelapangan kepada orang lain dalam majlis ilmu dan segala majlis yang sifatnya menaati Allah swt
b. Apabila diperintahkan untuk berbuat kebajikan dan hal-hal yang diridhai oleh Allah maka bersegeralah memenuhi perintah tersebut
c. Allah swt mengangkat orang-orang beriman dan orang-orang berilmu beberapa derajat.   
    Surat Al-Jum’ah ayat 9-10
 
Artinya: “Hai orang-orang beriman, apabila diseru untuk menunaikan shalat Jum'at, Maka bersegeralah kamu kepada mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui (9) Apabila telah ditunaikan shalat, Maka bertebaranlah kamu di muka bumi; dan carilah karunia Allah dan ingatlah Allah banyak-banyak supaya kamu beruntung (10)”.

    Kandungan ayat tersebut adalah  

a. Seruan Allah swt terhadap orang-orang yang beriman untuk bersegera melaksanakan sholat jum’at ataupun ibadah yang lain
b. Wajibnya meninggalkan semua kegiatan ketika waktu untuk sholat jum’at dan sholat wajib telah tiba
c. Setelah selesai sholat bersegeralah berusaha atau bekerja agar memperoleh karunia-Nya
d. Karunia Allah swt antara lain:
    - Ilmu pengetahuan
    - Harta benda
    - Jabatan
    - Kesehatan
    - Kekuatan
    - Kedamaian,dll

3. Penerapan Dalam Kehidupan Sehari-Hari 

    a.Belajar atas dasar mencari ilmu dan karena Allah Swt bukan mencari sekolah ataupun karena sebab lain.
    b.Semangat dan niat bekerja karena Allah Swt.
    c.Berperilaku prefesional dengan pekerjaannya dan jangan mengeluh dengan gaji yang sedikit.
    d.Percaya bahwa Yang Maha Pemberi Rezeki akan memberikan kita rezeki yang cukup.
    e.Mendahulukan ibadah daripada bekerja
Nahh itu dia guyyss materi tentang "Taat Aturan, Berkompetisi Dalam Kebaikan dan Etos Kerja". 
Materi ini adalah materi agama kelas 11 Kurikulum 2013 guysss. Selamat Belajarr dan Sukses Selalu

0 comments:

Post a Comment